Aartreya – Hari ini, Minggu (4/2/2024), akan digelar debat calon presiden atau capres tahap terakhir. Moderator hingga panelis sudah ditentukan untuk debat capres terakhir ini. Tema debat mengenai Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia dan juga Inklusi.
Pada debat sebelumnya, Selasa, (12/12/2023) Prabowo dicecar Ganjar, juga Anies, terkait perencanaan pertahanan Kementerian Pertahanan. Ganjar menyindir pembelian alutsista bekas kepada Prabowo Subianto.
Prabowo juga bertanya kepada Ganjar soal keluhan para petani yang sulit mendapat pupuk di Jawa Tengah. Namun, Ganjar menanggapi kondisi pupuk langka di berbagai wilayah di Indonesia. Bukan hanya di Jawa Tengah, melainkan merata di banyak provinsi.
Soal persiapan khusus jelang debat, Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid menyampaikan capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo tidak punya persiapan khusus hadapi debat capres terakhir pada Minggu (4/2/2024) malam ini.
Debat capres nanti malam akan mengangkat tema pendidikan; kesehatan; ketenagakerjaan; kebudayaan; teknologi informasi; serta kesejahteraan sosial dan inklusi. Menurut Arsjad, Ganjar sudah menguasai semua tema tersebut.
"Kalau dibilang persiapan khusus, tidak ada," ungkap Arsjad dilansir dari bisnis.com, Jakarta Pusat, Minggu (4/2/2024).
Dia menjelaskan, keenam tema debat itu merupakan isu yang kerap dihadapi Ganjar ketika menjabat sebagai gubernur Jawa Tengah selama 10 tahun. Oleh sebab itu, lanjutnya, bukan suatu permasalahan bagi Ganjar.
Terkait inklusi, Arsjad mencontohkan Ganjar sempat memberikan intensif kepada perusahaan yang memperkerjakan penyandang disabilitas. Untuk sektor teknologi, dia berpendapat Ganjar selalu mengutamakan teknologi informasi dalam mengelola pemerintahan seperti lewat digitalisasi.
"Karena salah satu jawaban untuk transparansi adalah dengan membuka digitalisasi. Itulah karena kita inginkan lawan korupsi," jelasnya.
Ketua Umum Kadin Indonesia itu menekankan masyarakat perlu pemimpin yang sudah teruji lewat rekam jejak. Tak hanya itu, pemimpin harus autentik alias tampil apa adanya. Arsjad menyarankan agar masyarakat memilih pemimpin yang di belakang dan depan rakyat bertindak sama.
Menurutnya, pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo - Mahfud MD memenuhi syarat tersebut. (Sumber : bisnis.com/ Eko Okta Ariyanto)