Perpisahan, SDN Cibatok 03 Pungut Rp700 Ribu Tiap Siswa

992
SDN CIbatok 03

Aartreya  - SD Negeri Cibatok 03 diduga melakukan pungutan iuran anggaran kebutuhan perpisahan siswa kelas 6. Adapun siswa dikenakan iuran dengan besaran Rp 700 ribu kepada 163 siswa. Salah satu sumber berinisial NS mengatakan, iuran tersebut seolah dipaksakan pihak sekolah melalui Korlas dengan dicicil, serta bagi anak yatim tetap dibebankan biaya setengahnya. 

"Jadi pembayaran uang perpisahan Rp 700.000 yang disetor ke korlas masing-masing kelas, bisa dicicil. Untuk yatim kebutuhan siswa di gratiskan sebesar Rp 370.000, jadi yatim hanya membayar Rp 330.000," ujar salah satu orang tua siswa berinisial NS kepada pewarta, baru-baru ini.  

Dirinya pun heran, pihak sekolah tidak mengikuti aturan dari Statement Gubernur Jawa Barat dan surat edaran Bupati Bogor tentang perpisahan sekolah yang harus dilaksanakan secara sederhana. 

"Apalagi saat ini kita baru saja menghadapi libur panjang sehabis lebaran. Mending kalau saya punya gaji sesuai mereka orang - orang yang punya gaji, kalau saya lagi ada uang ga masalah, pas lagi nganggur begini lumayan juga bikin puyeng juga" ungkapnya. 

Dua kali mencoba mendatangi pihak SDN Cibatok 03 untuk konfirmasi, namun tidak bisa menemui kepala sekolah. Menurut seorang guru yang ada di ruangan kantor mengatakan bahwa kepala sekolah sedang ada kegiatan diluar. 

Berhasil konfirmasi ke Sekretaris Dinas Pendidikan (Sekdisdik) Kabupaten Bogor, Nina, terkejut dan akan memanggil Kepala Sekolah SDN Cibatok 03.

"Astagfirulloh...Susah banget dibilanginnya. Itu sekolah mana ya? Trimakasih infonya, kami akan panggil KSnya," tegas Sekdisdik Kabupaten Bogor, Nina, melalui pesan singkat whatsapp. 

Jumlah akhir Rp 657.000, dibulatkan menjadi 700.000 dengan tambahan 43.000 yg akan di alokasikan utk seragam guru menjadi 50.000+43 000=untuk seragam guru Rp 93.000. Pembayaran uang perpisahan Rp 700.000 ke korlas masing2 kelas..bisa dicicil. Untuk yatim kebutuhan siswa di gratiskan sebesar Rp 370.000, jadi yatim hanya membayar Rp 330.000

Laporan : Dipidi

SHARE

KOMENTAR