Sabet Gelar Juara Dunia, Tim Argentina Pulang Kampung Bawa Duit Rp 655 M

489
Foto : Onmaronama

Aartreya.com –Timnas Argentina mencatatkan sejarah menjadi juara di Piala Dunia 2022 setelah menumbangkan juara bertahan Prancis 4-2 lewat adu penalti dalam laga final penuh drama di Stadion Lusail, Minggu (18/12/2022) malam WIB.

Adu penalti dimainkan setelah kedua tim bermain imbang 3-3 sampai perpanjangan waktu atau babak tambahan. Ini menjadi gelar juara dunia ketiga kalinya yang diraih Argentina dalam 22 kali keikutsertaannya di Piala Dunia sejak tahun 1930. Dua gelar juara dunia sebelumnya diraih Argentina tahun 1978 dan 1986.

Dinukil dari Kompas.com, sukses merebut predikat juara, Timnas Argentina akan mendapatkan hadiah uang sebesar 42 juta dolar Amerika Serikat atau sekitar Rp 655 miliar setelah menjadi juara Piala Dunia 2022 Qatar. Dilansir dari The Athletic, jumlah hadiah yang diterima Lionel Messi dkk lebih banyak empat juta dolar daripada yang didapatkan Perancis saat menjuarai Piala Dunia 2018. 

Foto : MSC Football

Sementara, Perancis yang menjadi runner-up Piala Dunia 2022 menerima hadiah sebesar 30 juta dolar Amerika Serikat atau setara Rp 468 miliar.  Pada tempat ketiga, Kroasia menerima uang senilai 27 juta dolar Amerika Serikat (sekitar Rp 421 miliar).

FIFA juga memberikan hadiah uang kepada tim lainnya yang berpartisipasi di Piala Dunia 2022. Sebanyak 16 tim yang tesingkir di fase grup mendapatkan 9 juta dolar.

  • Pembagian hadiah uang Piala Dunia 2022  
  • Juara: 42 juta dolar AS (sekitar Rp 655 miliar)
  • Runner-up: 30 juta dolar AS (sekitar Rp 468 miliar) 
  • Peringkat ketiga: 27 juta dolar AS (sekitar Rp 421 miliar)
  • Peringkat keempat: 25 juta dolar AS (sekitar Rp 390 miliar)
  • Perempat final: 17 juta dolar AS (sekitar Rp 265 miliar)
  • Babak 16 besar: 13 juta dolar AS (sekitar Rp 203 miliar) 
  • Fase grup: 9 juta dolar AS (sekitar Rp 140 miliar)

(Sumber : Kompas.com/ The Athletic/ Eko Octa)

SHARE

KOMENTAR